Rabu, 20 Januari 2010

Membuat web dengan Joomla

(Spesial buat teman-teman di BPS yang berniat membuat website kabupaten/kota tapi tidak mengerti bahasa pemograman, seperti saya).
Buat teman-teman yang mau tantangan dalam membuat website dan karena mungkin sudah bosan dengan fitur dari website gratisan semisal blog, alternatifnya adalah membuat website dengan memanfaatkan layanan open source dari joomla. Namun sedikit berbeda dengan membuat blog, apabila kita berniat membuat website dengan joomla ini ada syarat yang harus dipenuhi terlebih dahulu, yaitu harus memiliki domain dan hosting terlebih dahulu.

Tapi tetap masih ada pilihan untuk yang keberatan mengeluarkan biaya untuk membuat website dapat memanfaatkan jasa dari situs-situs yang memberikan layanan nama domain gratis dan registrasi hosting gratis. Daftar situsnya bisa dilihat pada posting saya sebelumnya tentang free domain dan free hosting.
(buat teman-teman di BPS Kabupaten/Kota tidak perlu pusing-pusing memikirkan syarat ini karena nama domain dan hosting sudah diberikan sama BPS Pusat).
Sekarang asumsinya kita sudah memiliki nama domain dan hosting, langkah pertama adalah mengunduh software joomla pada situs www.joomla.org (unduh versi yang terbaru), sekalian unduh juga manual book istalasinya.
Kemudian luangkan waktu untuk membaca manual book tersebut.
Bagaimana apakah sudah ada bayangan tahapan yang harus dilakukan, karena instalasinya relatif cukup mudah asalkan memilih yang otomatis jangan yang manual.
Jujur saja saya sendiri awam dengan istilah-istilah bahasa pemograman untuk pembuatan website seperti php, apache, mysql dan sebagainya, tapi buktinya saya alhamdulillah bisa menyelesaikan pembuatan website sendiri tanpa membeli buku tanpa ada yang membentu (he he he, sombong dikit ah).
Sekarang pilihannya (terutama buat teman-teman di BPS) ada dua :
1. Menyerah membuat website dengan joomla, dan mengurungkan niat membuat website atau beralih menggunakan wordpress yang cenderung lebih mudah. (terima kasih buat puguh atas sarannya).
2. Ambil keputusan berspekulasi memakai joomla, dan melanjutkan membaca posting saya mengenai instalasi joomla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

toolbar powered by Conduit
 
 
 
 
Copyright © WISMADUNK